Pikipo.my.id – Until i Found You adalah lagu yang belakangan ini lagi viral di Media Sosial. Lirik serta Makna Lagu Until I Found You yang menyentuh hati bagi pendengarnya membuat lagu ini sangat layak untuk menjadi salah satu lagu romantis terbaik saat ini.
Lagu I Found You ini sering sekali muncul di TikTok dan Instagram dengan tema video romantis dan aesthetic. Karena itulah banyak orang yang ingin tahu lebih lanjut mengenai makna sebenarnya lagu ini.
Ingin tahu lebih lanjut Lagu I Found You menceritakan tentang apa ? Simak sampai habis ya.
Tentang Lagu Until I Found You
Stephen Sanchez adalah penduduk asli California utara yang aktif di TikTok. Setelah merilis single barunya yang berudul “Until I Found You.” Penyanyi/penulis lagu berusia 18 tahun ini smembuat banyak orang kagum dengan vokalnya yang kuat serta makna lirik yang menyentuh hati .
Oleh karena lagu “Until i Found You” menjadi salah satu musik yang sangat populer di Sosial media.
Makna Lagu Until I Found You – Stephen Sanchez
Makna dari Lagu until i Found You adalah tentang pengungkapan rasa cinta serta kekaguman Stephen pada kekasihnya. Lagu Until i Found You menceritakan tentang Stephen yang bertemu kekasihnya di Georgia, namun pada saat itu, Stephen sedang berada di posisi yang buruk. Sang kekasih sangat mencintai Stephen namun Stephen merasa tidak cukup baik untuk kekasihnya, jadi dia membuat sang kekasih menjauh.
Mereka pun akhirnya berpisah untuk beberapa waktu. Stephen di California dan kekasihnya di Virgina. Sebulan sebelum Sthephen pindah ke Nashville, mereka terhubung kembali melalui telepon, dan mereka kembali bersama.
Lagu Until i Found You ini adalah lagu yang ditunjukan pada sang kekasih untuk memberitahunya bahwa betapa Stephen sangat mencintainya. Selain itu di lagu ini Stephen juga mengahkui bahwa betapa bodohnya dia ketika melepaskan sang kekasih untuk pertama kalinya.
Makna lagu Until i Found You ini bisa dibilang cukup related dengan kebanyakan kisah cinta yang mungkin salah satu diantara kita pernah mengalaminya. Seperti disaat kita Insecure dengan pasangan kita lalu kita pergi menjauh demi kebaikanya, namun pada akhirnya sang pasangan kita lah yang sebenarnya terluka karena pilihan tersebut.
Berikut beberapa potongan lirik lagu Until i Found You berikut ini yang memiliki makna serta arti yang sangat mendalam serta romantis:
“I would never fall in love again until I found her”
“I said, I would never fall unless it’s you I fall into”
“I was lost within the darkness, but then I found her”
“I found you”
Dalam lirik “I would never fall in love again until I found her” yang artinya Aku tidak akan pernah jatuh cinta lagi sampai aku menemukanmu dan kemudian ia juga menegaskan pada lirik berikutnya Aku tersesat dalam kegelapan, tapi kemudian aku menemukanmu. Disini ia mengungkapkan penyesalan serta rasa syukurnya karena telah bertemu dan bersama dengan kekasihnya lagi.
Stephen memberikan hadiah yang sangat bagus kepada kekasihnya lewat lagu Until i Found You, lagu yang sangat bermakna.